Dengan menggunakan berbagai kostum harimau, serta mengusung puluhan spanduk dan poster, ratusan siswa melakukan long march dari kantor balai BKSD Provinsi Sumatera Barat, di jalan Khatib Sulaiman, Kota Padang, menuju Gelanggang Olahraga Haji Agus Salim Padang.
Mereka menyuarakan dan mengimbau kepada seluruh masyarakat, agar menjaga habitat harimau dan melestarikan hutan. Aksi ini merupakan kegiatan dalam rangka memperingati hari Konservasi Alam Nasional dan Global Tiger Day 2015, dengan tema penyelamatan harimau Sumatera, Jawa dan Bali.
“Hingga saat ini BKSD Provinsi Sumatera Barat mencatat, telah terjadi penurunan secara drastis keberadaan harimau Sumatera, karena banyaknya terdapat kerusakan pada habitatnya,” ujar koordinator aksi, Erlina, Minggu (9/8/2015).
Sementara itu, Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Provinsi Sumatera Barat, Hendri Oktavia mengatakan, Provinsi Sumatera Barat terdapat 850 ribu hektar, hutan konservasi, yang menyebar merata di seluruh kawasan Sumatera Barat. Namun, tingkat kesadaran masyarakat akan pelestariannya sangatlah minim.
“Untuk itu, kegiatan ini diharapkan agar masyarakat peduli dan keberlangsungan hidup spesies harimau di habitatnya, dan tidak lagi diburu untuk dijadikan bisnis dan komoditi,” ujar Hendri.
Sumber Okezone
ConversionConversion EmoticonEmoticon